Umumnya istilah "kentang" sering diartikan sebagai perangkat spesifikasi
rendah yang tidak mampu menjalankan berbagai game jaman sekarang.
Namun, seorang YouTuber bernama Equalo menggunakan kentang sungguhan sebagai
tenaga sebuah kalkulator untuk memainkan video game klasik, Doom!
Equalo menjelaskan dia memulai eksperimen dengan mengukur arus tegangan dalam
satu buah kentang, kemudian menghitung yang diperlukan untuk menjalankan
komputer Rasberry Pi. Total kentang yang diperlukan? 100 buah kentang yang
dipotong menjadi 700 potong.
Awalnya, setelah merebus kentang selama beberapa hari agar menjadi konduktor
yang lebih baik, Equalo gagal menyalakan komputer Raspberry Pi-nya. Tidak
menyerah, sang YouTuber memutuskan untuk menggunakan 700 potong kentang
pada sebuah kalkulator TI-84. Dan hasilnya tentu seperti yang bisa kalian
lihat pada video di atas.